Menguji Aplikasi Android Dengan Testdroid dan Elusivestars

Tidak semua developer mobile memiliki banyak tipe device yang diinginkan untuk menguji dan testing aplikasi android mereka. Tentunya hal ini sangat menyulitkan. Lantas, sekarang ini munculah beberapa layanan web yang menyediakan fasilitas uji testing ini. Berikut adalah 2 contoh layanan yang penulis ketahui :

1. Testdroid (www.testdroid.com)

TestdroidTestdroid Suite merupakan sebuah layanan yang membantu developer mobile untuk mendapatkan ekosistem mobile dengan fasilitas akses ke 200 lebih perangkat mobile yang dimiliki member Testdroid. Kita bisa memanfaatkan Testdroid Cloud untuk ini.

Penulis merekomendasikan Testdroid karena terbukti telah memiliki efektivitas untuk menghasilkan aplikasi yang baik dan berkualitas. Beberapa vendor mobile apps terkenal pun merekomendasikan menggunakan Testdroid.com.

2. Elusivestar (elusivestars.com)

ElusivestartElusivestars memberikan developer kemudahan akses ke pengguna yang memiliki perangkat nyata yang kita inginkan untuk fokus testing aplikasi. Developer dapat mengelola perangkat dan memberikan umpan balik atau feedback kepada pemilik perangkat tersebut melalui arsitektur Cloud Elusivestars.

Testing Pada Samsung Galaxy S2

Testing Pada Samsung Galaxy S2

Bagi para developer android juga harus memiliki beberapa kriteria pengujian dan testing pada aplikasi mobile. Kriteria ini mutlak bagi para developer sebelum mem-publish aplikasinya ke App Store. Berikut adalah beberapa point penting yang harus dilakukan :

  • Menguji pada perangkat yang berbeda resolusi layar
  • Menguji pada perangkat dengan spesifikasi hardware berbeda
  • Menguji pada perangkat dengan spesifikasi versi sistem operasi yang berbeda
  • Menguji pada kondisi perangkat, misal rusak dan lain sebagainya (opsional)

Menurut pengalaman, penulis pernah menguji satu aplikasi mobile pada 10 perangkat yang berbeda. Dari sisi merek, layar, spesifikasi dan juga sistem operasi. Dan syukurlah ternyata aplikasi tersebut tetap berjalan sesuai dengan perancangan awal. Oleh karena aplikasi mobile dianggap tidak sesuai apabila perangkat lunak tidak berjalan sesuai dengan yang diharapkan berdasarkan spesifikasi.

 

Muhammad K Huda

A non exhausted blogger person within fullstack engineer (spicy food), open source religion, self-taught driver and maybe you know or don't like it. Simply says, Hello from Me!

 

3 thoughts on “Menguji Aplikasi Android Dengan Testdroid dan Elusivestars

  1. Hi I am the founder of elusivestars.com and wanted to thank you for your blog!

    One thing I noticed is the name should be elusivestars.com.

    Thanks again,
    Pete

  2. oh ternyata gitu ya cara ngetes aplikasinya. bisa diset juga dong kompatibilitas ke semua jenis hp androidnya, termasuk terkait ukuran layarnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.